Skip to main content

Posts

[SALAH] Foto "Safiya Firozi salah satu dari 4 empat pilot wanita Angkatan Udara #Afghanistan dirajam sampai MATI oleh #Taliban"

BUKAN Safiya Firozi, melainkan wanita bernama Farkhunda Malikzada yang dirajam karena dituduh membakar Al-Quran di Afghanistan pada Maret 2015. Dalam penyelidikan resmi yang dilakukan pemerintah Afghanistan, tidak ditemukan bukti Farkhunda telah membakar al-Qur’an. Selengkapnya di bagian PENJELASAN dan REFERENSI =========================================== Kategori : Konten yang Salah =========================================== Akun Twitter Suman Gangopadhyay ( twitter.com/TheSumanG ) pada 19 Agustus 2021 mengunggah sebuah foto dengan narasi sebagai berikut: “Safiya Firozi one of the 4 four Lady Pilots of #Afghanistan  Air Force was stoned to DEATH by #Taliban today morning. #AfghanWomen are brink of complete extermination by #TalibanRules. #AfganistanBurning #Afghan_lives_matter #BidenDisaster” atau yang jika diterjemahkan: “Safiya Firozi salah satu dari 4 empat pilot wanita Angkatan Udara #Afghanistan dirajam sampai MATI oleh #Taliban hari ini pagi. #AfghanWomen berada di ambang pemus...

[SALAH] "2 gambar wanita Kabul 1970 - 2021"

Foto pertama bukan foto wanita Kabul melainkan foto mahasiswa perempuan dari Universitas Teheran, Iran pada tahun 1971. Sementara foto kedua adalah foto wanita Afghanistan yang diambil pada 19 Juni 2012 sehingga tidak terkait dengan kondisi perempuan Afganistan saat pendudukan ibukota Kabul oleh milisi Taliban pada Agustus 2021. Selengkapnya di bagian PENJELASAN dan REFERENSI =========================================== Kategori : Konten yang Menyesatkan =========================================== Akun Twitter Adv.Vivekanand Gupta ( twitter.com/vivekanandg ) pada 16 Agustus 2021 mengunggah dua foto dengan narasi sebagai berikut: “2 pictures of women of Kabul & their 2 realities 1970 – 2021 Women of Afghanistan made to travel back in time and only God knows what misery is to unfold ahead on them … #Afghanistan #TalibanDestroyingAfghanistan” atau yang jika diterjemahkan: “2 gambar wanita Kabul & 2 realitas mereka 1970 – 2021 Wanita Afghanistan melakukan perjalanan kembali ke masa ...

[SALAH] Foto Gadis Remaja Tewas Dibuang Pacarnya ke Sungai

Hasil Periksa Fakta Nadine Salsabila (Universitas Diponegoro) Hal tersebut tidak benar. Perempuan yang ada dalam foto tersebut tertidur di parit dan tidak meninggal. = = = = KATEGORI: misleading content atau konten yang menyesatkan = = = = SUMBER: Facebook: https://bit.ly/3DyEgU6 https://turnbackhoax.id/wp-content/uploads/2021/08/13-Facebook.pdf (tautan arsip sumber) = = = = NARASI: (narasi dalam gambar) “Gadis Remaja Dibuang Pacarnya ke Sungai, Hamil 6 Bulan dan Tangan Diikat, Ditemukan Tewas Mengapung” = = = = PENJELASAN: Beredar sebuah narasi melalui grup Facebook Indonesia Tanpa Pacaran (https://www.facebook.com/IndonesiaTanpaPacaranID/) yang mengatakan bahwa terdapat seorang perempuan yang ditemukan tewas terapung di sungai. Dalam unggahan tersebut juga mencantumkan foto perempuan yang diklaim telah ditelantarkan oleh pacarnya dengan kondisi tangan terikat dan hamil enam bulan. Setelah melakukan penelusuran, hal tersebut tidak benar. Perempuan yang berada dalam foto tersebut adala...

[SALAH] Akun Facebook Asisten I Kota Padang

Hasil Periksa Fakta Nadine Salsabila (Universitas Diponegoro) Akun tersebut merupakan akun palsu. Asisten I Setda Kota Padang, yakni Edy Hasymi mengatakan bahwa akun pribadinya hanya yang menggunakan foto profil dirinya sedang bermain golf. Selain dari foto tersebut, akun tersebut adalah akun palsu. = = = = KATEGORI: imposter content atau konten tiruan = = = = SUMBER: Facebook https://www.facebook.com/edi[dot]hasymi.7 = = = = PENJELASAN: Terdapat sebuah akun Facebook Asisten I Setda Kota Padang dengan nama pengguna Edi Hasymi. Akun tersebut dalam kurun waktu dua bulan ke belakang aktif dalam membagikan foto-foto kegiatan dirinya dan juga banyak mengirimkan permintaan pertemanan. Setelah melakukan penelusuran, hal tersebut tidak benar. Asisten I Setda Kota Padang, Edy Hasymi mengatakan bahwa akun pribadinya hanyalah akun yang menggunakan foto profil dirinya sedang bermain golf (https://www.facebook.com/edi.hasymi.1). Jika terdapat akun yang menggunakan namanya namun foto profilnya berbe...

[SALAH] Munarman Kritis Total, nasibnya memilukan

Hasil Periksa Fakta Fachrun Nisa (Universitas Muhammadiyah Luwuk). Informasi tersebut telah dibantah oleh Aziz Yazid selaku pengacara Munarman. Selengkapnya pada penjelasan! = = = = = KATEGORI: MISLEADING CONTENT = = = = = SUMBER: Youtube https://archive.ph/wip/YjJAm = = = = = NARASI: “TAK TEGA MELIHATNYA MUNARMAN KERITIS TOTAL NASIB NYA SEKARANG DI PENJAR4 SUNGGUH MEMILUKAN,” = = = = = PENJELASAN: Tengah beredar di media sosial YouTube sebuah video yang diunggah oleh akun youtube Pena Istana. Dalam video tersebut diklaim bahwa keadaan Munarman mantan Sekretaris Umum FPI kritis. Setelah dilakukan penelusuran oleh tim seputartangsel.com faktanya informasi pada video yang beredar tersebut tidak benar. Informasi tersebut juga dibantah oleh Aziz Yazid selaku pengacara Munarman. Menurut Aziz, saat ini Munarman yang berada di Rutan Mabes Polri tidak dapat ditemui sebagai dampak dari adanya PPKM level 4. Dengan demikian informasi yang beredar di YouTube terkait kondisi Munarman yang sedang...

[SALAH] "PPKM DILANJUTKAN SAMPAI HARI KIAMAT"

Hasil Periksa Fakta Fachrun Nisa (Universitas Muhammadiyah Luwuk). Judul Berita telah disunting. Selengkapnya pada penjelasan! = = = = = KATEGORI: SATIRE CONTENT = = = = = SUMBER: Facebook https://archive.ph/fAXRa = = = = = NARASI: “PPKM DILANJUTKAN SAMPAI HARI KIAMAT” = = = = = PENJELASAN: Telah beredar di media sosial Facebook unggahan berupa gambar hasil tangkapan layar yang memperlihatkan presiden Jokowi tengah menyampaikan pemberitahuan terkait PPKM yang dilanjutkan sampai hari kiamat. Setelah dilakukan penelusuran, faktanya gambar tersebut telah disunting. Pada gambar aslinya, Presiden sedang menyampaikan bahwa PPKM dilanjutkan hingga 2 Agustus tanpa ada kata “sampai hari kiamat” sebagaimana hasil pencarian melalui situs channel YouTube metrotvnews. Pemerintah resmi mengumumkan penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 4 diperpanjang hingga 2 Agustus 2021. Namun perpanjangan PPKM level 4 ini dilakukan dengan sejumlah relaksasi terkait aktivitas dan mobi...

[SALAH] Pernyataan Dr. Ir. Hj. Sri Nurdiati "Panik karena masker sampai lupa Pentingnya Antibodi"

Hasil Periksa Fakta Fachrun Nisa (Universitas Muhammadiyah Luwuk). Pesan tersebut telah dibantah langsung oleh Sri Nurdiati. Selengkapnya pada penjelasan! = = = = = KATEGORI: MISLEADING CONTENT = = = = = SUMBER: Whatsapp https://archive.ph/81YEr = = = = = NARASI: “*sumber:**_Dr. Ir. Hj. Sri Nurdiati (Dekan FMIPA IPB dan Dosen Biokimia IPB)_*Banyak orang nggak sadar pentingnya “ANTIBODI” stoknya harus selalu ada. Orang lebih panik masker atau hand sanitizer hilang di pasaran. Harusnya kita lebih panik kalau “ANTIBODI” hilang di tubuh, karena virus tidak mungkin dihindari.1). Virus itu hanya bisa dikalahkan oleh “ANTIBODI”2). “Antibodi” yang di dalam tubuh itu kayak pabrik, kadang banyak kadang sedikit. Dst.Terus semangat berusaha melawan Virus Covid 19 & jangan lupa selalu berdoa pada Tuhan, agar diberi kesehatan, kekuatan, dan keselamatan kita sekeluarga , segenap Bangsa Indonesia.Salam Sehat, By. Om Afgan” = = = = = PENJELASAN: Kembali beredar di aplikasi perpesanan WhatsApp sebua...